Usung Khozanah Hidayati, PKB Siap Berkoalisi dengan Semua Partai di Tuban

Anggota Fraksi PKB DPRD Jawa Timur (Calon Bupati Tuban) Khozanah Hidayati

Liputanjatim.com – DPW PKB Jawa Timur telah mempersiapkan kader-kader terbaiknya dalam kontestasi Pilkada Tuban 2020. Kader terbaik PKB yang telah disiapkan diantaranya adalah Khozanah Hidayati, Fredi Ardiansyah, Miyadi, Noor Nahar Husain dan Wiwid Agung W. Dari ke lima nama tersebut, PKB condong untuk mengusung Khozanah Hidayati sebagai calon bupati Tuban.

Menguatnya nama Khozanah di internal PKB karena tidak lepas dari hasil survei sementara yang dilakukan beberapa waktu lalu. Dimana Khozanah memiliki pontensi menang saat maju sebagai calon bupati. Selain itu, kerja-kerja pengabdikan Khozanah kepada masyarakat selama menjadi anggota DPRD Jawa Timur menjadi salah satu pertimbangan PKB tertarik untuk mengusungnya.

Wakil Ketua DPW PKB Jawa Timur Anik Maslachah mengatakan bahwa partainya belum ada keputusan final siapa yang akan diusung oleh PKB. Sebab menunggu hasil servei intenal yang akan dilakan beberapa hari ke depan dan menunggu hasil musyawarah antara PKB dan tokoh NU di Tuban.

“Sementara nama yang berpotensi untuk diusung adalah Mbak Ana (Khozanah), namun belum final. Kita tunggu hasil survei dan hasil musyawarah dengan tokoh masyarakat Tuban, seperti apa hasilnya, kita tunggu aja,” katanya, Jumat (19/6/2020).

Dalam mensukseskan pilkada Tuban, Anik menyampaikan bahwa partainya siap berkoalisi dengan semua partai yang ada di Tuban. Hal tersebut sebagai bentuk upaya membangun demokrasi dan pendidikan politik kepada masyarakat. “Kita bangun komunikasi dengan semua partai yang ada, sebab kita sangat terbuka berkoalisi dengan siapa pun asal ada kesamaan visi dan misi,” ujarnya.

“Adanya kesamaan visi dan misi tersebut menjadi titik temu PKB berkoalisi dengan partai apapun. Kemanusiaan menjadi prinsip politik terdepan PKB,” sambung Wakil Ketua DPRD Jawa Timur itu.

Untuk itu, dalam rangka membangun visi dan misi, PKB akan melakukan komunikasi politik dengan semua partai yang ada di Tuban, termasuk Golkar.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here