Lantai Dua Pasar Kembang Surabaya Kebakaran

Pasar Kembang
Foto Istomewa

Liputanjatim.com – Kebakaran kembali terjadi di Surabaya, hari ini, Minggu (22/8/2021). Kali ini si jago merah berhasil melalap lantai dua Pasar Kembang.

Pasar yang terkenal sebagai pusat jajanan tradisional itu ludes terbakar sekitar pukul 15.45 waktu setempat.

Kepala Dinas PMK Surabaya, Dedik Irianto mengatakan, butuh sekitar satu jam untuk memadamkan api, dengan melibatkan sekurangnya 23 unit mobil pemadam dan 6 unit tangki air dari mobil DKRTH (Dinas Kebersihan dan Ruang Terbuka Hijua) Kota Surabaya.

“Kemungkinan dari tengah, sore ini yang lantai dua itu kosong, aktivitasnya biasanya di atas jam 12 yang jualan jajan-jajan,” ujar Dedik.

Dedik menuturkan, api cepat membesar karena dipicu dengan kondisi angin yang cukup kencang, ditambah material kayu yang gampang terbakar dilantai dua sehingga api ini makin membesar.

“Laporan dari orang-orang tadi agak terlambat jadi kita begitu ada laporan tim sudah ke sini enggak sampai 7 menit hanya 5 menit sudah sampai, tapi api di lantai 2 sudah besar dan angin juga kencang dan struktur yang di atas itu dari kayu semua jadi gampang sekali terbakar,” ujarnya.

Menurut Didik, beruntung tidak ada korban jiwa dalam tragedi ini. Dan penyebab kebakaran masih diselidiki oleh pihak kepolisian.

“Kita membutuhkan waktu 40 menit memadamkan api dan 10 menit pembasahan. Alhamdulillah kejadian ini tidak ada korban jiwa Karena tidak ada aktivitas di lantai 2, untuk lantai 1 aman,” imbuhnya.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here