Puluhan Seniman di Kota Batu Peringati 14 Tahun Bantengan Nuswantara

Berita Jatim
Kirab 1.000 banteng di Kota Batu

Liputanjatim.com – Puluhan Seniman bantengan menghiasi kota batu. Acara tersebut dalam rangka kemeriahan peringatan 14 tahun Bantengan Nuswantara. Kegiatan ini sekaligus meramaikan kirab 1.000 banteng.

Dalam penampilannya, mereka melakukan sejumlah atraksi sambil berjalan mulai dari simpang empat Jalan Panglima Sudirman hingga Balai Kota Among Tani Kota Batu.

Lantunan alat musik khas Jawa juga terdengar mengiringi atraksi para seniman bantengan. Tak jarang berbagai atraksi yang ditampilkan para seniman itu menyita perhatian penonton karena terlihat cukup sangar, mulai dari memakan dupa hingga saling sruduk antar banteng.

Salah satu anggota Paguyuban Seni Bela Diri Pencak Silat Banteng Kembar Made Asal Pacet-Mojokerto, Doni Fitrian, mengatakan dalam kesempatan ini kelompoknya menampilkan beragam kesenian seperti bantengan, macanan, tarian tradisional dan pencak silat.

“Kita beranggotakan 93 orang. Sebelum mengikuti pertunjukan ini, kami telah menyiapkannya jauh-jauh hari. Kita latihan dulu selama kurang lebih 2 bulan dan alhamdulillah bisa tampil lagi,” ujar Doni, Senin (8/8/2022).

Doni mengaku sangat antusias mengikuti kegiatan kirab 1000 banteng di Kota Batu ini. Ia berharap acara semacam ini bisa terus diadakan. Sebab, selain untuk hiburan, bantengan sebagai kesenian daerah perlu dikenalkan kepada masyarakat.

“Tujuannya agar kesenian ini bisa terus dilestarikan. Di sisi lain kegiatan semacam ini juga dapat membantu anak muda dalam kegiatan yang positif,” tandasnya.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here