Bersama F-PKB Kota Pasuruan, Ning Fitri Tinjau Lokasi Tragedi SDN Ambruk

Liputanjatim.com – Anggota Fraksi PKB DPRD Jawa Timur Aida Fitriati bersama dengan Fraksi PKB DPRD Kota Pasuruan, Rabu (6/11/2019) meninjau langsung lokasi tragedi ambruknya atap sekolah SDN Gentong Gadingrejo Kota Pasuruan. Legislator asal Pasuruan tersebut meninjau untuk mengetahui kondisi bangunan yang abruk dan memakan dua korban jiwa itu.

Di lokasi, tampak Ning Fitri sapaan akrabnya, bersama dengan legislator lainnya melihat puing-puing reruntuhan atap kelas yang kondisinya masih seperti yang terjadi saat ambruk kemarin, Selasa (5/11/2019).

Dalam kesempatan tersebut, politisi PKB Jawa Timur menyampaikan pentingnya pengawasan gedung sekolah secara berkala oleh pemerintah atau dinas terkait. Pengawasan tersebut untuk mengukur dan memastikan kekuatan kontruksi bangunan sekolah bisa bertahan berapa lama.

“Layak dan tidaknya sebuah bangunan itu bukan karena usianya, namun juga karena kualitas kontruksi bangunan. Seperti SDN Gentong, itu bukan termasuk bangunan tua, tapi ternyata kontruksinya tidak kuat dan bertahan lama,” ungkapnya.

Ia berharap kejadian serupa tidak terjadi lagi dan menimpak peserta didik. Kejadian tersebut menurut Ning Fitri meninggalkan trouma yang mendalam bagi para korban. Sebab itu, pengawasan berkala terhadap gedung sekolah dan gedung-gedung publik lainnya sangat dibutuhkan untuk menghindari tragedi yang berujung duka.

Sebelum ke SDN Gentong, Ning Fitri bersama rombongan terlebih dahulu takziah ke rumah duka dua korban, yaitu rumah guru Safina Arsi Wijaya dan Irza Almira (murid kelas 2).[fc]

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here