Menuju Ke Yogyakarta, Bus Rombongan SDN Wangkal Sidoarjo Terbakar di Jalan

foto bus yang terbakar, Wangkal Kecamatan Krembong, Kabupaten Sidoarjo, Jawa Timur

SUKOHARJO, Liputanjatim.com – Bus pariwisata Frizha W 7885 UY yang mengangkut puluhan siswa SD Negeri Wangkal Kecamatan Krembong, Kabupaten Sidoarjo, Jawa Timur, ludes terbakar, Rabu (20/12). Peristiwa terjadi di ruas jalan Solo-Yogya desa Tempel, Kecamatan Gatak, Sukoharjo. Beruntung tak ada korban dalam peristiwa tersebut.

“Ada 50 penumpang terdiri dari siswa, guru dan orang tua pendamping. Kita mau piknik ke Yogya. Alhamdulillah semua selamat, tidak ada yang luka sedikit pun,” ujar Tri Wahyudi, pimpinan rombongan, Rabu (20/12).

Namun, lanjut dia, sejumlah barang milik siswa khususnya yang ada di bagian belakang bus, ikut terbakar. Sopir bus, Nugroho menjelaskan, ia tak menduga akan terjadi kebakaran.

Saat berangkat, kondisi bus siap jalan dan sudah dilakukan pengecekan. Namun sesampainya di lampu merah Desa Klewer, ada pengendara mobil lain yang memberitahukan ke sopir, jika di bagian mesin belakang berasap.

“Kami berhenti dan langsung evakuasi seluruh penumpang. Dibantu warga kita padamkan mesin yang berasap. Tapi ternyata api sudah menjalar di bagian atap dan terbakar habis,” ungkap Nugroho.

Saat ini polisi telah membawa bangkai bus ke Polsek Kartasura, Sukoharjo. Sementara para penumpang saat ini ditampung di Balai Desa Tempel. Mereka menunggu bus pengganti yang didatangkan oleh PO Frizha.

“Sebenarnya tidak ada firasat apa-apa. Tapi ini kita putuskan untuk pulang ke Sidoarjo,” kata Tri Wahyudi.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here